Jorge Lorenzo, berjalan di pit Sirkuit Losail
pada sesi latihan bebas ketiga, Jumat (21/3/2014).
Pebalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo merasa bahwa peraturan terbaru MotoGP banyak memberikan keuntungan bagi para pebalap di kelas open. Dari hasil akumulasi tiga latihan bebas GP Qatar, tiga dari empat pencatat waktu tercepat adalah pebalap open.
Ducati menempatkan dua pebalapnya, Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso, di posisi dua dan empat. Mereka memang membalap dengan motor pabrikan, tetapi mendapat kemudahan bisa memakai aturan open, di antaranya jumlah bensin lebih banyak dan pemakaian ban lunak.
Aleix Espargaro jadi pebalap yang paling sulit untuk ditaklukkan pada sesi latihan bebas. Dengan motor open hasil pengembangan mesin YZR-M1 versi lama yang dulu dipakai Lorenzo, pebalap Spanyol ini selalu menjadi yang tercepat, dan makin cepat pada setiap sesi.
"Seperti yang saya katakan satu atau dua bulan lalu, menurut saya kelas open punya keuntungan terlalu banyak," kata Lorenzo. "Menurut saya, perubahan itu dilakukan untuk menciptakan balapan yang lebih menarik pagi penggemar, tetapi saya rasa ke depannya balapan harus lebih seimbang."
"Menurut saya itulah tujuannya. Dan karena itulah sekarang banyak pebalap kelas open yang ada di depan. Akan sulit (melewati) karena mereka 0,5 detik lebih cepat dengan ban lunak. Namun, yang membuat kami cemas adalah kecepatan mereka," lanjut Lorenzo.
"Aleix dan Iannone dengan ban (sama dengan) kami tetap lebih cepat dan ini membuat kami khawatir dan sulit untuk mengerti. Dengan bahan bakar lebih banyak mungkin jadi lebih mudah saat di tikungan."
"Tim factory menghabiskan jutaan Euro dan saat ini kami kalah dari tim non-factory dengan investasi lebih kecil. Jadi, ini aneh dan sulit bagi kami maupun orang awam untuk mengerti," tutur pemegang dua gelar juara dunia tersebut.
Pada sesi latihan, Lorenzo juga dihadapkan dengan masalah cengkeraman ban yang tidak maksimal. Lorenzo mengalami kesulitan dan catatan waktu terbaiknya masih tertinggal 0,722 detik lebih lambat dari Espargaro. Lorenzo berada di urutan tujuh pada sesi ketiga. "Jelas saya kecewa dengan penampilan saya," tegasnya.
Lorenzo dan para pebalap MotoGP lainnya punya sekali lagi kesempatan untuk melakukan latihan sebelum turun pada kualifikasi, Sabtu (22/3/2014) malam waktu setempat (Minggu dini hari WIB).
No comments:
Post a Comment